Cara Menghubungkan Akun Grab – Pengguna Grab terus bertambah seiring wilayah operasional yang semakin meluas. Tak heran jika setiap hari nya ada akun Grab baru yang mendaftar di berbagai daerah. Syarat wajib ketika mendaftar akun Grab adalah memiliki nomer handphone untuk bisa menggunakan berbagai layanan dalam aplikasi nya. Namun kini kamu bisa menghubungkan akun Grab dengan Gmail maupun Facebook juga bisa dilakukan sebagai pengganti nomor.
Baik akun Google ataupun Facebook bisa digunakan sebagai verifikasi identitas ketika login. Bahkan secara mudah kamu bisa login tanpa perlu menggunakan nomer maupun kode OTP. Untuk bisa menghubungkan akun Grab sudah tersedia di aplikasi. Setelah menghubungkan akun kamu pun bisa menikmati layanan Grab seperti membeli pulsa, memesan makanan, pemesanan mobil serta motor.
[toc]
Grab memang menyarankan agar pengguna nya menghubungkan akun agar identitas pemilik jelas. Selain itu jika akun terkunci maka bisa dibuka melalui akun lain tertaut dalam aplikasi Grab.
Keuntungan lain dari menghubungkan akun Grab adalah bisa login meskipun nomor handphone kamu sudah diganti. Memang sangat berguna untuk bsia login, apalagi jika kehilangan atau nomer sudah terblokir.
Cara Menghubungkan Akun Grab
Apabila kamu kehilangan nomor atau mengalami blokir maka bisa tetap membuka akun Grab melalui tautan akun. Nah bagi yang belum tau bagaimana cara nya menghubungkan akun Grab silahkan simak dibawah ini
1. Cara Menghubungkan Akun Grab Ke Facebook
- Di smartphone buka aplikasi Grab
- Muncul laman depan Grab lalu pilih Akun
- Tap Edit Profil
- Tap Hubungkan ke Facebook
- Kalian akan diarahkan ke laman login Facebook
- Berikan izin dan otorisasi Facebook
- Sesudah akun sudah terhubung maka kamu bisa menggunakan Facebook untuk login Grab
2. Menghubungkan Akun Grab Ke Google
- Di smartphone buka Grab
- Muncul laman depan Grab lalu pilih Akun
- Pilih Edit Profil
- Pilih Hubungkan ke Google
- Kalian akan diarahkan ke laman login Google
- Berikan izin dan otorisasi Google
- Sesudah akun sudah terhubung maka kamu bisa menggunakan Google untuk login Grab
Selain itu kalian bisa menghubungkan akun Grab dengan kartu debit dengan mudah. Dengan menggunakan akun lain untuk login makan semakin memudahkan apabila terjadi masalah dari nomor handphone kamu.