√ Gaji Kurir Freelance 2022 : JNE, J&T, ID Express, SiCepat, Ninja Xpress

Gaji Kurir Freelance – Banyaknya perusahaan ekspedisi di Indonesia membuka peluang pekerjaan sebagai kurir. Beberapa jasa ekspedisi besar mencakup JNE, J&T, Shopee Express, Ninja Xpress, SiCepat, Anteraja, ID Express serta lainnya mengandalkan kurir untuk dapat mengantarkan barang sampai ke alamat penerimanya. Salah satu posisi yang cukup banyak diminati adalah kurir freelance atau sering disebut tenaga lepas dimana tidak terikat kontrak jangka panjang dengan jasa ekspedisi manapun.

Banyak orang tertarik pada gaji kurir freelance karena dianggap bisa mendapatkan banyak tambahan dari berbagai ekspedisi. Seperti misalnya gaji kurir Ninja Xpress freelance dimana mampu menyaingi karyawan tetap apabila melakukan lebih banyak pekerjaan. Karena kebutuhan pengiriman semakin meningkat apalagi ketika hari besar keagamaan, event diskon ataupun jelang akhir tahun maka seringkali ekspedisi tidak mampu menjangkau semuanya sehingga tenaga kurir freelance jadi pilihan utama.

Apalagi ketika banyak toko online bermunculan maka setiap harinya ekspedisi bisa menangani lebih dari ratusan ribu bahkan jutaan paket. Meskipun kenyataannya gaji kurir freelance hanya dapat diperkirakan namun jika kalian pintar melihat peluang maka dapat memaksimalkan pendapatan harian. Disamping itu kurir freelance tidak terikat secara langsung dengan perusahaan sehingga akan bebas mengambil pekerjaan darimanapun untuk memenuhi target penghasilan.

Meski peluang gaji kurir freelance dapat bernilai besar namun tidak luput dari resiko serta kerugian yang harus siap ditanggung. Karena tidak berhubungan langsung dengan perusahaan maka berbagai jenis jaminan tidak dapat diperoleh mulai dari insentif, kesehatan, gaji pokok serta tunjangan. Namun bagi yang memang berminat menjadi kurir freelance silahkan simak perkiraan penghasilannya sebagai berikut.

Apa itu Kurir Freelance

Kurir freelance adalah tenaga lepas yang memiliki tugas untuk mengirim barang sesuai dengan pekerjaan ataupun kontak dari perusahaan ekspedisi. Pada umumnya kurir freelance akan mendapatkan gaji berdasarkan projek ataupun jumlah pengiriman per paket sehingga tidak sebesar karyawan. Perusahaan ekspedisi membutuhkan kurir freelance ketika kemampuan pengiriman sudah mencapai batas pada saat saat tertentu misalnya ramadhan, Idul Fitri, Natal, tahun baru, event diskon marketplace ataupun ketika ada paket yang tidak dapat dikirimkan.

Jadi kurir freelance secara langsung akan sangat membantu menyelesaikan pekerjaan pada periode tertentu. Kurir freelance biasanya memiliki kontran Perjanjian Kerja Waktu Tertentu atau PKWT dimana hanya terikat ketika ketika ada paket yang harus dikirimkan. Kurir freelance juga bisa menerima pekerjaan dari banyak ekspedisi dalam satu waktu sehingga pendapatannya memungkinkan lebih dari kurir biasa. Selain itu juga tidak dibatasi kapan harus masuk dan bekerja karena dapat diambil kapan saja.

Gaji Kurir Freelance

Jika karyawan kurir ekspedisi harus masuk kurang lebih 26 hari dalam sebulan serta mendapat libur 4 hari maka kurir freelance bisa lebih bebas. Namun jika diamati memang gaji kurir freelance tidak pasti karena tiap ekspedisi menerapkan aturan berbeda beda. Kalian tidak perlu kawatir karena kurir freelance atau pekerja lepas harian akan mendapatkan naungan hukum lewat Perjanjian Kerja Waktu Tertentu (PKWT) ketika masa kerjanya sekurang kurangnya 21 hari dalam satu bulan.

Besaran gaji kurir freelance juga kebanyakan mengikuti jumlah pengiriman yang dilakukan dengan hitungan per paket. Setiap jasa kirim pastinya mempunyai aturan tersendiri jadi kurir lepas dapat mengambil mana nominal yang tertinggi. Sebagai gambaran berikut ini gaji kurir freelance dari beberapa jasa pengiriman yang ada di Indonesia.

  • Gaji kurir freelance JNE dihitung per paket dengan nominal Rp1500 sampai dengan Rp2000 bergantung kepada kantor cabang yang mempekerjakan. Semisal dalam sehari kalian berhasil mengirimkan 100 paket dimana penghasilannya Rp1500 perpaket maka total gaji yang didapatkan adalah Rp150.000 dan perbulannya sekitar Rp.4.500.000
  • Gaji kurir freelance J&T juga memakai sistem perhitungan per paket dimana dihargai sebesar Rp1000. Kemudian apabila diperkirakan menyelesaikan 100kiriman maka pendapatannya bisa mencapai Rp100.000 perhari serta perbulannya sekitar Rp.3.000.000
  • Gaji kurir freelance ID Express memiliki kisaran pendapatan Rp70.000 perhari dimana memakai perhitungan perpaket Rp1000. Perbulan kurang lebih dapat mencapai Rp2.800.000
  • Gaji kurir freelance SiCepat juga memakai perhitungan sama yaitu Rp1000 perpaket, semisal menyelesaikan 100pengiriman perhari maka gaji sebesar Rp100.000 per hari dan Rp.3.000.000 perbulan dapat diperoleh.
  • Lalu untuk gaji kurir Ninja Xpress freelance terbaru perpaketnya mulai dari Rp2000 sampai Rp3000. Penghasilannya termasuk lebih besar dibanding kurir freelance lainnya.
  • Kemudian kurir freelance Wahana akan memperoleh pendapatan Rp51.000 perhari atau Rp1.530.000 perbulannya.
  • Terakhir adalah gaji kurir Shopee freelance adalah Rp1800 perpaket jadi semisal menyelesaikan 100 pengiriman maka dapat mencapai Rp180.000 perharinya.

Dapat dikatakan gaji kurir freelance jumlahnya memang fluktuatif karena sangat bergantung kepada jumlah pengiriman yang diselesaikan dalam waktu satu hari. Seringkali kurir hanya bisa menyelesaikan kurang lebih 50 pengantaran dalam sehari, jadi jika dirata rata gaji perbulan yang didapatkan antara Rp1.500.000 sampai dengan Rp3.000.000 perbulannya.

Kelebihan & Kekurangan Bekerja Freelance

Seperti gaji kurir Shopee Express asalkan kalian menyelesaikan lebih banyak pengantaran maka pendapatannya akan jauh lebih besar. Tapi banyak kurir lepas yang memang bekerja santai sehingga hanya menargetkan beberapa pengiriman saja dalam sehari. Selain itu juga belum tentu ada perusahaan yang mempekerjaannya sehingga koneksi serta hubungan dengan jasa ekspedisi memang penting untuk dibangun. Memang tidak terpatok jam kerja namun ada kelebihan dan kekurangan bekerja freelance seperti berikut.

Kelebihan

  • Bebas mengatur waktu bekerja sesuai keinginan, berbeda dengan karyawan yang harus mengikuti aturan dari kantor.
  • Bisa menjalin kerjasama dengan banyak pihak ekspedisi sehingga mampu memaksimal keuntungan tiap harinya. Jadi kurir freelance dapat mengamil jumlah pengiriman berbeda dari tiap ekspedisinya.
  • Kemungkinan pendapatan lebih besar karena ada banyak proyek serta paket yang dapat diantarkan.
  • Dapat memperoleh waktu berkualitas sehingga fokus dalam memilah milah pekerjaan.
  • Mendapatkan kebebasan untuk menjalin kerjasama tanpa terikat kontrak full time,

Kekurangan

  • Penghasilan tidak tentu karena mengikuti proyek yang ditawarkan perusahaan sehingga belum tentu ada tiap hari atau bulannya.
  • Di gaji per paket dimana hanya mendapatkannya ketika berhasil melakukan pengiriman.
  • Tidak memperoleh jaminan kesehatan atau BPJS karena tidak termasuk kedalam karyawan perusahaan. Hal ini membuat ketika sakit harus mengeluarkan uang pribadi.
  • Tidak semua jasa ekspedisi menawarkan gaji yang sesuai, ada yang hanya menawarkan pendapatan per projek jadi lebih sedikit. Tak jarang banyak pula yang tertipu dan tidak mendapatkan bayaran.
  • Jam kerjanya lebih banyak bahkan sampai malam karena harus menyelesaikan target.
  • Tidak mendapatkan bonus ataupun insentif dari tiap barang yang dikirimkan

Kesimpulan

Pada dasarnya gaji kurir freelance memang dapat maksimal ketika kalian memiliki banyak koneksi serta hubungan dengan berbagai jasa ekspedisi. Pekerjaan per projek ataupun perpaket dapat diambil kapanpun dimana jadi lebih santai. Meski begitu kekurangannya memang pendapatannya tidak tentu serta tak dijamin BPJS. Demikian pembahasan Grabinaja.com, semoga akan jadi gambaran serta referensi bagi kalian yang ingin mendaftar sebagai kurir freelance.

Leave a Comment