Apa Itu Gopay Coins ? Keuntungan dan Cara Mendapatkan

Apa Itu Gopay Coins – Tokopedia merupakan salah satu aplikasi marketplace kenamaan di Indonesia yang banyak dipilih oleh masyarakat, khususnya bagi mereka yang hobi berbelanja online. Mengenai soal belanja online, banyak diantara kalian yang mungkin lebih memilih melakukan belanja secara online dibandingkan offline. Secara, selain mempersingkat waktu, di Tokopedia juga tersedia banyak beragam barang yang bisa dibeli dengan mudah. Selain itu Tokopedia juga menyediakan berbagai metode pembayaran yang bisa dipilih, mulai dari transfer bank, dompet digital dan lain sebagainya.

Nah salah satu metode pembayaran terbaru di Tokopedia adalah Gopay. Sebelumnya OVO menjadi rekanan Tokopedia, kemudian baru-baru ini Tokopedia berhasil menggandeng Gopay menjadi salah satu metode pembayaran yang bisa digunakan. Pengguna juga nantinya bisa melakukan pembayaran menggunakan Gopay maupun Gopay Paylater. Hal ini tentu mendapat respon baik dari para pengguna Gopay serta pengguna Tokopedia. Untuk bisa menggunakannya, kalian tentu harus MENGHUBUNGKAN GOPAY KE TOKOPEDIA terlebih dahulu.

[toc]

Tokopedia memang dikenal memiliki beragam fitur menarik, seperti dengan adanya fitur Toko Points. Fitur Toko Points ini kabarnya akan beralih menjadi Gopay Coins. Bagi pengguna baru mungkin masih belum mengetahui mengenai apa itu Gopay Koin bukan? Gopay Koin ini akan menjadi topik pembahasan utama grabinaja.com di pertemuan kali ini. Kami bukan hanya akan membahas mengenai apa itu Gopay Koin, beberapa pembahasan lengkap lainnya terkait Gopay Koin juga akan kami sampaikan di pertemuan kali ini, mulai dari keuntungan dan juga cara mendapatkannya.

Peralihan fitur Toko Points Tokopedia ke Gopay Koin ini kabarnya sudah hampir selesai. Setelah nantinya beralih menjadi Gopay Koin, para pengguna yang sudah berhasil menghubungkan akun Gopay ke Tokopedia secara otomatis Toko Points akan berubah menjadi Gopay Koin. Ada beberapa perbedaan antara Toko Points dan juga Gopay Koin yang nanti akan kami sampaikan. Baiklah daripada berlama-lama, langsung saja simak informasi lengkap mengenai apa itu Gopay Coins, keuntungan dan juga cara mendapatkan Gopay Koin berikut ini.Apa Itu Gopay Coins

Apa Itu Gopay Coins?

Seperti janji kami diatas bahwa kami akan membahas secara detail mengenai apa itu Gopay Coins. Gopay Coins sendiri adalah poin loyalitas yang umum digunakan untuk Gojek dan Tokopedia. Pengguna Tokopedia bisa mendapatkan GoPay Koin di Tokopedia dan bisa menggunakannya untuk transaksi. Ke depannya, kalian juga bisa mendapatkan GoPay Coins dan menggunakan GoPay Koin pada Aplikasi Gojek dan GoPay Merchant.

Mengingat Gopay Coins ini masih dalam transisi, pengguna yang mungkin sudah bisa menikmati Gopay Coins akan menerima poin loyalitas berupa Gopay Coins dan bisa ditukarkan jika sudah menyambungkan akun Gojek ke Tokopedia. Sedangkan pengguna yang masih belum bisa menikmati Gopay Coins, kalian masih bisa mendapatkan poin loyalitas berupa Toko Points. Perlu diketahui bahwa proses konversi Toko Points ke Gopay Koin ini akan dilakukan secara bertahap.

KeuntunganKeuntungan Gopay Coins

Nah membahas mengenai apa itu Gopay Coins, tak lengkap rasanya jika kita tidak membahas mengenai apa saja keuntungan daripada Gopay Coins ini. Keuntungan tersebut memang tidak jauh beda dengan Toko Points, hanya saja ada penambahan keuntungan. Lebih jelasnya kalian bisa lihat beberapa keuntungan yang bisa didapat berikut ini.

  • 1 Coin = Rp 1
  • Dapat dari cashback
  • Dapat dari Tap-Tap Kotak
  • Dari dari Panen Telur
  • Dapat dari mengulas produk tertentu
  • Sebagai diskon di transaksimu
  • Dapat digunakan di aplikasi Gojek segera

Cara Mendapatkan & MenukarCara Mendapatkan Menukar Gopay Coins

Setelah kita sudah mengetahui informasi mengenai apa itu Gopay Coins dan keuntungannya, selanjutnya kami akan memberikan informasi terkait cara mendapatkan Gopay Koin. Ada beberapa cara mendapatkan Gopay Koin yang bisa kalian lakukan, diantaranya adalah:

  • Dengan menggunakan kupon Cashback
  • Hadiah dari Tap-Tap Kotak
  • Panen Telur
  • Review Produk Pilihan

Sedangkan untuk menukar koin, kalian bisa menukar koin tersebut menjadi potongan pembayaran ketika bertransaksi di marketplace. Namun penting diketahui bahwa penukaran untuk transaksi Fintech (E-Gold, Reksadana, Giftcard, Modal Toko, Pinjaman Online, Pinjaman Modal, Saldo Prioritas, Dana Instan, Kartu Kredit, Buka Rekening, dan Tokopedia Asuransi ) dan produk Digital (Angsuran Kredit. Kartu Kredit, dan Uang Elektronik) tidak dapat digunakan,

Disamping itu, apabila Coins tidak mencukupi untuk memotong transaksi, maka kalian dapat melakukan pembayaran dengan menambahkan metode pembayaran lainnya dan nantinya kalian juga dapat menggunakannya di aplikasi Gojek.

Masa Berlaku Gopay CoinsMasa Berlaku Gopay Coins

Kemudian untuk soal masa berlaku atau kadaluwarsa Gopay Koin, penting diketahui bahwa Gopay Koin ini akan kadaluwarsa  pada 31 Desember di akhir tahun berikutnya. Sebagai contoh, kalian mendapatkan Gopay Koin di periode antara 1 Januari 2021-31 Desember 2021, poin tersebut akan habis masa berlaku di 31 Desember 2022.

Kesimpulan

Menarik kesimpulan dari pembahasan diatas mengenai apa itu Gopay Coins. Fitur ini bisa dikatakan versi terbaru dari Toko Point sebelumnya. Ada banyak keuntungan yang bisa didapat dengan adanya fitur ini, jadi kalian bisa terus melakukan pembelanjaan untuk mendapatkan Rewards loyalitas dari Tokopedia.

Nah itulah beberapa informasi lengkap yang dapat kalian simak diatas mengenai apa itu Gopay Koin. Baiklah mungkin hanya ini saja yang dapat grabinaja.com sampaikan, semoga pembahasan diatas bisa bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.

Leave a Comment