Kantor Grab Benhil : Alamat dan Jam Kerja 2022

Kantor Grab Benhil – Semakin banyak perusahaan ojek online yang membuka kantor cabang di beberapa kota-kota besar yang ada di Indonesia. Pembukaan kantor cabang tersebut juga tentunya karena saat ini banyak sekali warga yang sangat berminat menggunakan jasa ojek online seperti Gojek dan Grab. Namun yang akan kita bahas kali ini bukanlah Gojek melainkan Grab. Kedua ojek online tersebut merupakan yang paling populer di Indonesia, dan bisa dikatakan selalu bersaing untuk mendapatkan hati para pelanggannya.

Kemudahan dalam pemesanan Grab juga menjadi salah satu faktor mengapa Grab banyak disukai oleh masyarakat tanah air. Semakin hari Grab menjadi ojek online yang terus berkembang dengan berbagai macam fasilitas yang dimilikinya. Disamping menjunjung tinggi kepuasan pelanggan, Grab juga memberikan fasilitas untuk para mitra kerjanya yakni dengan mendirikan beberapa kantor cabang Grab di Indonesia. Di Jakarta, kantor Grab terbagi menjadi tiga wilayah, yakni kantor Grab Bendungan hilir, Melawai dan Maspion Plaza.

[toc]

Pendirian kantor cabang tersebut juga dilakukan agar para driver dapat langsung menyampaikan keluhan ataupun untuk daftar pemindahan wilayah driver dan lain-lain. Perlu kalian ketahui bahwa setiap kantor cabang Grab ini memiliki pelayanan yang berbeda-beda. Contohnya di kantor cabang Maspion Plaza ini memiliki pelayanan bagi driver Grabcar dan sedangkan kantor cabang Grab Benhil ini memiliki pelayanan bagi para drvier Grabbike.

Kantor Grab Benhil ini juga memiliki kelebihan dibandingkan dengan kantor Grab lain seperti kantor Grab Jayapura dan kantor Grab Jogja, dimana kantor benhil ini memiliki fasilitas antrian online bagi para drivernya. Nah daripada penasaran mengenai alamat dan jam kerja kantor Grab Benhil. Dibawah ini kami telah menyiapkan ulasan mengenai informasi kantor Grab Benhil, alamat dan jam kerja yang dapat kalian simak berikut ini.

Kantor Grab Benhil : Alamat dan Jam Kerja

Kantor Grab Benhil : Alamat dan Jam Kerja

Alamat Kantor Grab Benhil

Berbicara mengenai alamat kantor Grab Bendungan Hilir, alamatnya berada di jalan Bendungan Hilir No. 114 A, Jakarta Pusat. Atau lebih tepatnya terletak di dekat Akademie Cafe. Dari Akademia Cafe kalian dapat melewati tiga rumah dan akan terlihat ruko berwarna hijau putih yang merupakan kantor Grab tersebut. Kantor ini juga terletak persis di samping Bendhil Raya Motor (Yamaha).

Jam Kerja dan Call Center

Sedangkan untuk jam kerja kantor Grab ini sama dengan sebagian besar kantor Grab lainnya, yakni hari Senin sampi Minggu buka pukul 08.00-17.00. Sebenarnya ada beberapa kantor Grab yang memulai jam operasional mulai pukul 09.00 dan ada juga yang weekend libur serta weekend buka hanya setengah hari. Berbeda kantor berbeda pula aturan yang diterapkan.

Fasilitas Antrian Online untuk Driver Grabbike

Seperti yang sudah kami bahas diatas bahwa kantor cabang Grab memiliki kelebihan dibandingkan dengan kantor Grab lainnya, yakni dimana kantor ini memiliki fasilitas antrian online bagi para drivernya. Fasilitas antrian ini sudah tersedia di 14 kantor cabang Grab di seluruh Indonesia. Dan khusus di Jakarta hanya ada di Benhil. Dalam satu hari maksimal antrian yang bisa tercetak adalah 200 hingga 300 nomor antrian. Dimana untuk hari Senin-Jum’at maksimal 300 antrian, sedangkan hari Sabtu dan Minggu maksimal antrian 200.

Nah itulah beberapa informasi mengenai alamat kantor cabang Grab Benhil dan jam kerja yang dapat kalian ketahui. Kalian juga dapat membaca artikel lain mengenai sistem kerja Grab di postingan sebelumnya. Baiklah mungkin hanya ini saja yang dapat kami sampaikan, semoga artikel diatas dapat bermanfaat bagi kalian semua. Cukup sekian dari kami dan terima kasih atas perhatiannya.

Leave a Comment